Cars Kalahkan Wonder Woman Di Puncak Box Office

Cars Kalahkan Wonder Woman Di Puncak Box Office

Cars Kalahkan Wonder Woman Di Puncak Box Office

Keperkasaan “Wonder Woman” di 2 minggu pertamanya yang selalu menjadi nomor 1 di tangga box office film akhirnya disalip oleh Lightning McQueen dengan filmnya “Cars 3”.”Cars 3″ berhasil meraup USD 53,5 juta pada penayangan akhir pekan pertamanya di Amerika Serikat.

Pendapatan tersebut sudah cukup untuk menyalip “Wonder Woman” yang hanya sanggup meraup USD 40,8 juta di minggu ke-3 nya. Namun “Wonder Woman” masih berhasil bertahan di posisi kedua tanpa terkejar film baru “All Eyez on Me” yang berhasil menyalip “The Mummy”.

Menempati peringkat ketiga, film biopik Tupac Shakur itu sukses menarik USD 27 juta di akhir pekan pertamanya. Sementara, “The Mummy” terperosok ke posisi keempat dengan hanya membawa pulang pendapatan sebesar USD 13 juta. Sungguh disayangkan, penghasilan tersebut menurun 56 persen dari pekan lalu.

Adapun posisi kelima ditempati oleh “47 Meters Down”. Film yang dibintangi Mandy Moore itu cukup disambut meriah penonton Amerika hingga sukses membukukan pendapatan sebesar USD 11 juta.

Berdasarkan Box Office Mojo, berikut daftar 10 besar box office untuk akhir pekan lalu:

1. “Cars 3” – USD 53,5 juta
2. “Wonder Woman” – USD 40,8 juta
3. “All Eyez on Me” – USD 27 juta
4. “The Mummy” – USD 13,9 juta
5. “47 Meters Down” – USD 11,5 juta
6. “Pirates of the Caribbean: Dead Men Tell No Tales” – USD 8,4 juta
7. “Rough Night” – USD 8 juta
8. “Captain Underpants: The First Epic Movie” – USD 7,3 juta
9. “Guardians of the Galaxy Vol. 2” – USD 4,9 juta
10. “It Comes At Night” – USD 2,6 juta