Sebentar Lagi Rilis, Nonton Dulu Trailernya Jigsaw

Sebentar Lagi Rilis, Nonton Dulu Trailernya Jigsaw

Sebentar Lagi Rilis, Nonton Dulu Trailernya Jigsaw

Menjelang Halloween ini, kita akan disuguhi sebuah film horor baru di bioskop yaitu Jigsaw.  Ini adalah film ke 8 dari franchise film horor Saw yang dimulai dari tahun 2003 oleh LionsGate Entertainment.  Film seri Saw yang terakhir beredar 7 tahun lalu yaitu Saw: The Final Chapter (2010).

Seperti ke 7 film sebelumnya, Jigsaw juga mengikuti tradisi rilis sebelum hari Halloween. Pada tahun 2010, seri ini masuk rekor Guinness Book Of Record sebagai “Franchise Horor Paling Sukses”. Dari 7 film yang telah dibuat, mereka mendapat total pendapatan sebesar $873,3 juta dari seluruh dunia. Padahal budget semua film tersebut hanya $64 juta saja.

Sebelumnya banyak yang mengira bahwa Saw: The Final Chapter adalah film terakhir dari seri ini karena minat penonton sudah berkurang. Tapi akhir-akhir ini, penonton kembali menyukai genre horor, terlihat dari film It yang meraih sukses luar biasa. Ada juga Blumhouse Productions yang memproduksi beberapa film horor box office seperti seri Paranormal Activity, seri Insidious, dan seri The Purge. Pada tahun 2017, Blumhouse juga meraih sukses dengan film Split dan Get Out.

Kesuksesan film-film di atas membuat produser Saw berkeinginan kembali menghidupkan seri legendaris ini. Mereka merekrut Peter dan Michael Spierig menjadi sutradara, menggantikan Kevin Greutert yang membuat 2 film terakhir. Jigsaw dibintangi oleh Matt Passmore, Callum Keith Rennie, Clé Bennett, dan Hannah Emily Anderson. Sedangkan karakter Jigsaw alias John Kramer, tetap akan diperankan oleh Tobin Bell. Jigsaw akan rilis pada tanggal 27 Oktober 2017 di Amerika.

Trailer Jigsaw (2017)