Trailer Apik dan Kocak Film Night at The Museum 3

Trailer Apik dan Kocak Film Night at The Museum 3

Trailer Film Night at The Museum 3 baru saja dirilis dengan memperlihatkan beberapa adegan yang bisa membuat kita semua tertawa. Film ketiga dari film Night at The Museum ini telah merilis judul resmi Night at The Museum: Secret of The Tomb. Film yang menceritakan tentang para penghuni museum yang hidup di malam hari ini akan menampilkan almarhum Robin Williams yang sudah meninggal karena bunuh diri. Kapan jadwal tayangnya?

Film Night at The Museum 3 Jadi Film Terakhir Robin Williams

Almarhum Robbin Williams memang sudah meninggal, namun karyanya masih bisa kita lihat dalam film Night at The Museum: Secret of The Tomb. Film ini menjadi film terakhir bagi Robin Williams yang telah meninggal tahun ini karena bunuh diri. Dalam film ini, Robin Williams berperan sebagai Teddy Roosevelt.

Trailer Apik Night at The Museum: Secret of The Tomb

Night at The Museum 3 akan ditayangkan sebentar lagi. Maka dari itu, 20th Century Fox selaku produser merilis trailer yang apik dengan durasi yang cukup singkat. Trailer ini bisa langsung Anda saksikan berikut ini;

Trailer berdurasi hampir 3 menit itu menampilkan adegan-adegan yang menegangkan tetapi kocak ala Night at The Museum. Larry Daley yang diperankan oleh Ben Stiller tetap menjadi aktor utama dalam film ini. Perannya sangat natural dan mampu mengocok perut. Di mana di film ketiga ini, dia harus menjaga museum baru yang berbeda dengan museum di film pertama dan keduanya.

Tentang Night at The Museum 3

Dalam film Night at The Museum 3 ini nanti Larry yang kritis mulai mencari tahu mengapa para penghuni museum bisa hidup di malam hari dan selalu membuatnya pusing saat menjaga. Larry pun melakukan penyelidikan pada benda sakti yang bisa membuat mereka semua bisa beraktivitas layaknya manusia. Pencarian dan penyelidikan Larry ini dibungkus dalam sebuah film dengan konsep kocak yang tidak hanya bisa ditonton oleh orang tua saja, Anda juga bisa mengajak anak-anak Anda untuk menonton film dengan unsur sejarah ini.

Pemain dan kru

Selain Robin Williams dan Ben Stiller, pemain lain yang ikut andil dalam film ini adalah Dan Stevens yang berperan sebagai Sir Lancelot, Rabel Wilson yang memainkan karakter Tilly, Owen Wilson sebagai Jedediah, Rachel Harris yang memainkan karakter Madeline Phelps, Mickey Rooney sebagai Gus, dan pemain lainnya.

Film ketiga ini masih digarap oleh sutradara Shawn Levy dan ceritanya ditulis oleh David Guion dan Michael Handelman. Lantas, kapan Anda dan keluarga bisa menikmati film ini di bioskop?

Jadwal tayang film Night at The Museum 3 ini sudah dipastikan pada bulan Desember tahun ini, tepatnya pada tanggal 19 Desember 2014. Siap untuk mengisi libur natal dengan menonton film ini di bioskop?