Warner Bros Sedang Kembangkan Naskah Baru The Matrix

Warner Bros Sedang Kembangkan Naskah Baru The Matrix

Warner Bros Sedang Kembangkan Naskah Baru The Matrix

Salah satu hit sci-fi terbesar sepanjang masa dirilis pada tahun 1999 yaitu The Matrix. Saat itu Warner Bros. menghadirkan Keanu Reeves menjadi pemeran utama dan menjadikannya superstar baru. Gaya visual Wachowski bersaudara menghembuskan kehidupan baru ke dalam genre ini, tepat pada saat komputer dan internet mulai meledak. Film pertama franchise ini dianggap sebagai salah satu film terbaik dalam genre scince fiction. Film ini membuka pikiran penonton menghasilkan ide-ide liar dan tentu saja merupakan film revolusioner dalam hal VFX. Sayangnya dua sekuel terakhir yang diterbitkan bersamaan tahun 2003 dianggap mengecewakan dan membingungkan. Sekarang hadir berita bahwa Zak Penn sedang menulis naskah untuk kelanjutan The Matrix.

Zak Penn dianggap sebagai salah satu penulis terbaik untuk genre ini. Karirnya dimulai dengan menulis naskah The Last Action Hero (1993) yang dibintangi oleh Arnold Schwarzenegger. Dia menjadi salah satu yang terbaik di bidangnya, dan sedikit orang yang bisa menyamainya. Karyanya bisa dilihat di film X2: X-Men United, Elektra, X-Men: The Last Stand, The Incredible Hulk dan The Avengers. Kebetulan dia seorang fans fanatik The Matrix dan mempunyai ambisi untuk menghidupkan kembali franchise ini. Tahun lalu dia telah mengumumkan sedang menulis naskah, dan film tersebut bukan kelanjutan ataupun reboot / remake The Matrix. Banyak yang mengira bahwa dia akan membuat versi The Animatrix, yang merupakan beberapa cerita pendek tentang berlatar dunia yang sama, dalam beberapa sudut pandanng.

Film terakhir yang ceritanya ditulis oleh Penn adalah Ready Player One (2018). Dalam film ini ada OASIS (Ontologically Anthropocentric Sensory Immersive Simulation) yang merupakan dunia virtual, dan dianggap Penn sangat mirip Matrix. Menurutnya, berdasarkan dunia tersebut, banyak cerita yang bisa dikembangkan dan dijadikan shared universe seperti MCU dan DCEU. Jadi beberapa tahun terakhir Penn terus mengembangkan naskah The Matrix, sekaligus “mengganggu” Warner Bros. agar menghidupkan kembali franchise ini. Gosip mengatakan bahwa Michael B. Jordan (Creed) sebagai penggemar fanatik The Matrix, ingin ikut serta dalam film ini.

Ide membangun sebuah universe baru layaknya MCU dan DCEU tentu merupakan suatu hal yang menarik bagi Warner Bros. Selain itu, penggemar lama The Matrix telah lama merindukan film tersebut dan menjadi salah satu faktor kuat untuk meraih penghasilan besar. Ada gosip yang mengatakan bahwa sebenarnya WB telah menyetujui naskah Penn, tapi dia harus menulis satu cerita baru terlebih dahulu. Dan Penn pernah berkata bahwa naskah Suicide Squad 2 (2019) yang dibuatnya adalah sebuah hutang. Tentu saja banyak orang yang langsung mengkaitkannya dengan gosip diatas.

Sayangnya Keanu Reeves tidak tahu tentang film The Matrix baru ini. Sangat sulit membayangkan tentang film ini tanpa kehadiran Neo. Tapi kita berharap banyak terhadap hasrat Penn dalam proyek ini dan pengalamannya dalam membuat cerita box office. Semoga hal ini dapat membantunya membawa The Matrix ke penggemar generasi baru.